Rapat Koordinasi Forum BKK Sul-Sel

Makassar – Forum Bursa Kerja Khusus (BKK) Sulawesi Selatan menggelar rapat koordinasi yang dipimpin langsung oleh Ketua Forum BKK. Rapat ini berlangsung secara online dengan membahas berbagai strategi dan langkah konkret dalam meningkatkan peran BKK dalam penyaluran tenaga kerja.

Dalam rapat tersebut, beberapa poin penting yang menjadi hasil pembahasan di antaranya:

  1. Identifikasi kebutuhan kerja dan perusahaan untuk memastikan lulusan dapat terserap dengan baik di dunia industri.
  2. Program penempatan kerja ke luar negeri sebagai upaya memperluas peluang kerja bagi lulusan.
  3. Kampus yang belum memiliki BKK didorong untuk segera mengurus Surat Penetapan BKK guna mendukung legalitas dan operasionalnya.
  4. Tindak lanjut kerja sama dengan Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Provinsi Sulawesi Selatan melalui perjanjian kerja sama yang telah disepakati.
  5. Penyusunan target kegiatan BKK guna mempercepat realisasi program kerja tahun ini.

Ketua Forum BKK menegaskan pentingnya sinergi antara BKK, dunia usaha, dan pemerintah dalam mempercepat penyerapan tenaga kerja serta meningkatkan kualitas lulusan agar sesuai dengan kebutuhan industri.

Dengan adanya rapat ini, diharapkan seluruh anggota Forum BKK Sulsel dapat lebih aktif dalam menjalankan perannya serta berkontribusi dalam peningkatan kesejahteraan tenaga kerja di Sulawesi Selatan.

Leave A Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *